SUBDEN 1
( SUB DETASEMEN 1 )
A. Subden 1 Detasemen B Satuan III Pelopor adalah Satuan pelaksana utama tingkat Detasemen yang dipersiapkan sebagai satuan pemukul Polri untuk memback up Satuan Kewilayahan yang siap digerakan disegala situasi dengan mobilitas tinggi untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas sesuai dengan perintah Detasemen B.
B. Menyiapkan kemampuan Personil Subden 1 Detasemen B Satuan III Pelopor baik perorangan maupun secara Kesatuan, sehingga personil trampil dan mampu bertindak secara cepat, tepat dalam menghadapi ancaman, gangguan, tantangan dan hambatan. Selanjutnya dapat dioperasionalkan secara efektif dan dinamis sehingga dapat mencapai hasil yang optimal dan siap bertugas apabila dibutuhkan dalam rangka menanggulangi ganguan kamtibmas berkadar tinggi, serta mampu bertindak sesuai dengan protap dan perkap yang berlaku sesuai dengan payung hukum yang ada.
C. Kepala Sub Detasemen 1 dari masa ke masa :
{ FOTO DISPLAY }
Tugas Kepala Sub Detasemen :
1. Menyusun rencana kegiatan Subden berdasarkan rencana kegiatan Detasemen dan melaksanakan
secara konsisten.
2. Melaksanakan kegiatan teknis, taktis dan latihan Subden dalam rangka memlihara operasional
Subden, mewujudkan totalitas operasional Subden dan menjamin kesiapan Subden.
3. Mengkoordinir pengusulan pemeliharaan dan perawatan personel guna mendukung kesiapan
Satuan untuk meningkatkan kinerja organisasi dan keberhasilan tugas, dan
4. Melaksanakan, mengawasi dan mengendalikan pelaksanaan tugas operasional yang dibebankan
kepada Subden untuk mencapai hasilguna dan berdayaguna yang optimal.
D. Struktur Organisasi
Sehubungan masih kurangnya jumlah personil yang ada maka untuk Unit 5 blm dapat terisi pasukan.
Penjabaran dari Perkap Nomor 21 tahun 2010 tanggal 14 November 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Satuan - satuan Organisasi Tingkat Mabes Polri.
bahwa Sub Detasemen Pelopor terdiri dari :
Kasubden dengan pangkat AKP : 1 Personil
Wakasubden dengan Pangkat Inspektur : 1 Personil
Perwira Operasi dengan Pangkat Inspektur : 1 Personil
Perwira Administrasi dengan Pangkat Inspektur : 1 Personil
Kanit dengan Pangkat Inspektur : 5 Personil
Anggota dengan pangkat Bintara / Tamtama : 156 Personil
namun yang terpenuhi saat ini baru 48 % .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar